Latar Belakang

Nama : Match group
Ticker : NASDAQ: MTCH
Harga: 165.86 $ (per 25-Juli-2021)

Match Group, Inc. adalah perusahaan internet dan teknologi Amerika yang memiliki portofolio global terbesar untuk layanan kencan online. Jumlah merek di bawah Match Group adalah 45.

Semua dimulai dengan pendirian Match.com pada tahun 1993. Pada tahun 1999, Match.com dibeli oleh IAC/InterActiveCorp (NASDAQ: IAC). Pada Februari 2009, IAC memasukkan Match.com ke dalam konglomerat Match Group bersama dengan situs kencan lain yang dimiliki IAC.
Dari 45 merek yang dimiliki Match Group, Tinder adalah yang paling penting dan besar, dengan kontribusi sekitar 59% dari total pendapatan Match Group 2020 sebesar $2,4 miliar [1].
Tinjauan Industri
Pasar layanan kencan online global diproyeksikan mencapai $9,2 Miliar pada tahun 2025, tumbuh pada CAGR sebesar 8,3% dari 2018 hingga 2025. Pendapatan di pasar aplikasi kencan telah meningkat pada tingkat yang stabil, terutama didukung oleh Tinder dan Bumble, yang telah menangkap wilayah yang paling menguntungkan, Amerika Utara. Pada tahun 2020, total pendapatan industri global adalah $3,08 miliar dengan 270 juta pengguna.
Pada tahun 2013, Tinder merevolusi industri kencan online dengan sistem sederhana, geser ke kanan jika tertarik, ke kiri jika tidak. Alih-alih kesulitan untuk melihat dan membaca ribuan profil untuk menemukan seseorang yang sesuai, pengguna dapat memutuskan apakah mereka menyukai seseorang berdasarkan beberapa foto. Tinder dibangun oleh Hatch Labs, sebuah inkubator startup yang didanai oleh IAC. Di Amerika Serikat, Tinder telah mendominasi sejak awal, tetapi di Eropa dan Amerika Selatan, Badoo telah menjadi yang terdepan. Dibuat oleh pengusaha Rusia Andrey Andreev, Badoo adalah aplikasi kencan yang paling banyak diunduh di dunia, dengan lebih dari 400 juta pengguna terdaftar, tetapi belum dapat menembus AS.
Pada tahun 2014, Andreev bermitra dengan salah satu pendiri Tinder Whitney Wolfe Herd, yang meninggalkan perusahaan setelah ketegangan dengan para eksekutif, untuk mendirikan Bumble (NASDAQ: BMBL).

Dari pangsa pasar pengguna aktif global di atas, Tinder (28,8%), Hinge (3,13%) dan Plenty of Fish (1,83%) dimiliki oleh Match Group.
Sementara Badoo kehilangan jumlah pengguna dan pangsa pasar, Tinder dan Bumble tumbuh lebih cepat secara global. Bumble sendiri tumbuh sekitar dua kali lebih cepat dari Match (rata-rata grup secara keseluruhan) tetapi Match jauh lebih menguntungkan.
Ikhtisar Keuangan
Match Group memiliki pendapatan dan tren EPS yang relatif positif sebelum pandemi 2020. Rata-rata 3 tahun terakhir menjadi negatif akibat hasil pertumbuhan 2020 yang negatif. Namun beberapa pengamat berpendapat bahwa jumlah basis pengguna sebenarnya tumbuh lebih cepat selama pandemi, meskipun tidak untuk monetisasi.

83% ROE terlihat mengesankan, tetapi sebelum tahun 2020, ROE rata-rata hanya 14% dari tahun ke tahun. Lonjakan tiba-tiba ROE pada tahun 2020 karena leverage keuangan (analisis DuPont) akibat peningkatan utang jangka panjang.
Ringkasan Investasi
Salah satu mitra penting Match Group adalah Facebook (NASDAQ: FB), karena pengguna Tinder pada awalnya diminta untuk menghubungkan profil Facebook atau Instagram mereka ke akun Tinder mereka untuk verifikasi dan detail profil, meskipun sekarang menjadi opsional. Selain itu ada kerjasama melalui iklan juga.
Sumber pendapatan berasal dari model bisnis freemium. Awalnya gratis bagi semua orang untuk mengunduh dan menginstal aplikasi, tetapi layanan berbayar dibebankan untuk servis tambahan pada kategori yang berbeda. Di bawah ini adalah aliran pendapatan Tinder, yang kurang lebih sama dengan aplikasi lain yang dimiliki oleh Match Group.

Meskipun sebagian besar pendapatan berasal dari Tinder, Match mendorong pertumbuhan aplikasi lain, terutama Hinge yang diakuisisi pada tahun 2018. Sementara Tinder tumbuh sekitar 15% per tahun, Hinge tumbuh sebesar 88% meskipun dengan basis user yang jauh lebih kecil. ARPU (Average Revenue Per User) dari Hinge juga tumbuh lebih dari 100% setiap tahunnya seperti yang diklaim oleh laporan keuangan Match Group.

Pelanggan berbayar Match (di semua aplikasinya) naik 12% menjadi 10,9 juta pada tahun 2020, kemudian tumbuh 12% dari tahun ke tahun menjadi 11,1 juta pada kuartal pertama tahun 2021.
Untuk memperluas lebih jauh secara global di luar AS, Match Group membeli jaringan sosial perusahaan Korea Hyperconnect dengan gabungan uang tunai dan saham senilai $ 1,73 miliar. Hyperconnect, yang diproyeksikan memiliki pendapatan $200 juta pada tahun 2020 (naik 50% dari 2019) menurut perusahaan, menawarkan dua aplikasi — Azar dan Hakuna Live — yang memungkinkan pengguna untuk terhubung satu sama lain tanpa hambatan bahasa. Infrastruktur yang dibangun Hyperconnect untuk mendukung dua pengguna yang berbicara dan mengirim teks dalam bahasa yang berbeda untuk berinteraksi satu sama lain secara langsung melalui aplikasinya menggunakan terjemahan waktu nyata (real time translation).
Penilaian
- DCF dengan EBITDA: Menggunakan EBITDA terbaru sebesar $852 Juta, discount rate konsensus 8,5% dan tingkat pertumbuhan berdasarkan pertumbuhan tahunan rata-rata 10 pada tahun 2019 sebesar 13%, harga target adalah $107,6 atau dinilai terlalu tinggi (overvalue).
- Residual Earning : Dengan asumsi discount rate dan tingkat pertumbuhan yang sama seperti di atas, kami menggunakan nilai buku per saham -4,39$ dan EPS 2,17$ dari laporan keuangan terakhir. Hasil perhitungan methode pendapatan sisa di target harga 79,6 $ atau dinilai terlalu tinggi (overvalue).
Karena overvalue pada harga saat ini, kami menyarankan untuk tidak membeli Match Group (NASDAQ: MTCH). Tetapi dengan pertumbuhan yang menjanjikan, kami menyarankan untuk memantau sampai harga sekarang $165.86 turun di bawah nilai intrinsiknya untuk mencapai margin of safety 10% di bawah $79, atau setidaknya $71***.
[1] https://sec.report/Document/0000891103-21-000027/
*** Ini adalah pendapat penulis, silakan berkonsultasi dengan penasihat keuangan Anda dan lakukan uji tuntas Anda sendiri sebelum berinvestasi. Pundireceh tidak bertanggung jawab atas segala kewajiban yang terkait dengan risiko investasi.
#Match Group (NASDAQ: MTCH) tidak sesuai dengan syariah. Kondisi bisnis, produk, dan utangnya tidak memenuhi kriteria Hukum Islam dan tidak halal untuk diinvestasikan, berdasarkan analisis aplikasi Zoya.
===============================================================
Background

Name : Match group
Ticker : NASDAQ: MTCH
Price: 165.86 $ (per 25-Juli-2021)

Match Group, Inc. is an American internet and technology company that has the largest global portfolio of online dating services. Number of brands under Match Group is 45.
It all started with establishment of Match.com in 1993. In 1999, Match.com was purchased by IAC/InterActiveCorp (NASDAQ:IAC). In February 2009, IAC incorporated Match Group as a conglomerate of Match.com and other dating sites that IAC owned.

Out of 45 brands that Match group owned, Tinder has been the most important, with contribute approximately 59% of total 2020 Match Group revenue of $2.4 billion [1].
Industry Overview
The global online dating services market projected to reach $9.2 Billion by 2025, growing at a CAGR of 8.3% from 2018 to 2025. Revenue in the dating app market has increased at a steady rate, powered primarily by Tinder and Bumble, which have captured the most profitable region, North America. In 2020, the total global revenue of industry is $3.08 billion with 270 million users.
In 2013, Tinder revolutionized the online dating industry with a simple system, swipe right if interested, left if not. Instead of having a matchmaker rifle through thousands of profiles to find someone unique, users could decide whether they liked someone based off a few photos. Tinder is built by Hatch Labs, a startup incubator funded by IAC. In the United States, Tinder has dominate since its inception, but in Europe and South America, Badoo has been the frontrunner. Created by Russian entrepreneur Andrey Andreev, Badoo is the most downloaded dating app in the world, with over 400 million registered users, but it has not been able to penetrate US.
In 2014, Andreev partnered with Tinder co-founder Whitney Wolfe Herd, who left the company after tensions with executives, to found Bumble (NASDAQ: BMBL).

From above global active user market share, Tinder (28.8%), Hinge (3.13%) and Plenty of Fish (1.83%) are owned by Match Group.
While Badoo is losing number of user and market share, Tinder and Bumble is growing at faster rate globally. Bumble itself growing about twice as fast as Match (as a whole group of apps) but Match is far more profitable.
Financial Overview
Match group has relatively positive revenue and EPS trend before pandemics 2020. The 3 years average become negative due to negative 2020 result. However some argue that the number of user base actually grow faster during pandemics, although not the monetization.

83% ROE looks impressive, but before 2020, ROE averaging 14% year to year. Sudden spike of ROE in 2020 due to financial leverage (DuPont analysis) because of the increase of long term debt.
Investment Summary
Match Group primary key partner has been Facebook (NASDAQ: FB), as Tinder users were originally required to connect their Facebook or Instagram profiles to their Tinder accounts for verification and profile detail, although now become optional. There is also partnership through Facebook network advertisement placement that generate revenue.
The revenue source are from freemium business model. It is free for everyone to download and install the apps, but the extra services are charged on different categories. Below are the revenue stream of Tinder, which similar to others apps owned by Match Group.

Although the majority of revenue is coming from Tinder, Match is pushing the growth of other apps, notably Hinge which acquired in 2018. While Tinder grow at around 15% annually, Hinge grow at 88% although with much smaller user base. Hinge ARPU (Average Revenue Per User) also grow more than 100% annually as claimed by Match Group report.

Match’s paid subscribers (across all its apps) rose 12% to 10.9 million in 2020, then grew 12% year-over-year to 11.1 million in the first quarter of 2021.
To expand further globally beyond US, Match Group bought social networking Korean company Hyperconnect for a combined cash and stock deal valued at $1.73 billion. Hyperconnect, which is projected to have $200 million in revenue in 2020 (up 50% from 2019) according to the company, offers two apps — Azar and Hakuna Live — which allow users to connect to each other across language barriers. Hyperconnect built infrastructure to support two users who speak and text in different languages to interact with each other directly through its apps using real-time translation.
Valuation
- DCF with EBITDA: Using latest EBITDA of 852 Millions$, consensus discount rate 8.5% and growth rate based on 2019 10 year average annual growth of 13%, target price is 107.6$ or overvalued.
- Residual Earning : With same discount rate and growth rate assumption as above, we are using book value per share of -4.39$ and EPS of 2.17$ from latest financial report. Residual earning calculation result target price of 79.6 $ or overvalued.
Because it is overvalue at current price, we suggest not to purchase Match Group (NASDAQ: MTCH). But with promising growth we suggest to monitor until price 165.86 $ go down below its intrinsic value to reach margin of safety of 10% below 79 $, or at 71$***.
[1] https://sec.report/Document/0000891103-21-000027/
*** This is writer opinion, please consult your financial advisor and do your own due diligence before invest. Pundireceh is not responsible for any liabilities related with investment risk.
#Match Group (NASDAQ: MTCH) is not shariah compliance. Its business, product and debt condition does not meet Islamic Law criteria and is not halal to invest, based on Zoya apps analysis.